arhkalbar.com – Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) PKS se Kalimantan mengikuti Program International Leadership Training (ILT) di Turki. Program ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas dan wawasan para ketua DPW PKS terkait isu-isu strategis lokal dan Geopolitik Internasional. Acara pelatihan dilaksanakan selama tiga hari dari 27-29 Januari 2023 bertempat di Ankara, Istanbul dan Bursa Turki.
Alifudin, Ketua DPP PKS Bidang Pembinaan Wilayah (BPW) Kalimantan mengapresiasi kehadiran lima Ketua DPW PKS se Kalimantan pada acara International Leadership Training.
“Alhamdulilah, 5 ketua DPW PKS se Kalimantan Bisa ikut full pada acara pelatihan ini, kami sangat senang karena ini akan bermanfaat bagi PKS khususnya dari wilayah Kalimantan, memiliki ketua yang berwawasan global, dunia internasional,” ujar Alifudin.
Alifudin juga mengatakan perjalanan kali ini sangat istimewa, karena dalam rombongan pelatihan ditemani langsung oleh Ketua Majelis Syuro dan Presiden PKS.
“Ini perjalanan yang istimewa buat kita semua, khususnya saya, sebagai ketua BPW Kalimantan, karena bisa bersama ketua Majelis Syuro, Habib Salim dan Presiden PKS, Ahmad Syaikhu yang ikut bersama kami,” tambahnya.
Selama di Turki, Peserta juga berkesempatan berkunjung ke kantor Partai Keadilan dan Pembangunan/ AK Parti Turki dan rombongan diterima langsung oleh Wakil Ketua Umum AK Parti Nurman Kultumus dan pimpinan kantor Pusat AK Parti di Ankara.
Turut membersamai rombongan antara lain Ketua Majelis Pertimbangan Partai Dr. Suswono Ketua Dewan Syariah Pusat Dr. Muslih Abdul Karim dan seluruh ketua DPW PKS se Indonesia.